Mahasiswa Program Studi S1 Manajemen Mengikuti The 1st Tadulako International Conference on Economics and Business (TICEB)

Spread the love

7 Desember 2023, Mahasiswa Program Studi S1 Manajemen berpartisipasi dalam The 1st Tadulako International Conference on Economics and Business (TICEB), sebuah konferensi internasional bergengsi yang diselenggarakan oleh Universitas Tadulako. Acara ini bertujuan untuk mempertemukan akademisi, praktisi, dan peneliti untuk berdiskusi serta berbagi temuan terkini dalam bidang ekonomi dan bisnis. Partisipasi mahasiswa melibatkan keikutsertaan aktif dalam sesi plenary, presentasi ilmiah, dan diskusi panel yang membahas berbagai topik strategis, seperti Manajemen inovasi bisnis, kebijakan ekonomi global, transformasi digital, dan kewirausahaan berkelanjutan. Dalam konferensi ini, mahasiswa juga berkesempatan untuk memperluas wawasan akademis melalui interaksi dengan pembicara utama dan peneliti terkemuka dari berbagai negara, memahami tren dan tantangan terkini dalam dunia ekonomi dan bisnis dan tentu saja meningkatkan keterampilan presentasi dan komunikasi dengan bahasa asing melalui kontribusi aktif, baik sebagai peserta maupun presenter makalah.

Kegiatan ini mencerminkan komitmen Program Studi S1 Manajemen untuk mempersiapkan lulusan yang unggul dan kompetitif dalam menghadapi dinamika global.

Beberapa nama mahasiswa Program Studi S1 Manajemen yang mengikuti TICEB di bawah bimbingan dan dampingan Ibu Pricylia Chintya Dewi Buntuang, S.E., M.Si. adalah sebagai berikut:

  1. Vira Rahman (How An Organizational Culture Supported Employees’ Interpersonal Communication Skills Can Support Productivity?)
  2. Fahry Budianto (Relationship Between Perceived Workload and Compensation Provided On Performance)
  3. Lesmana Adelyanto Sampe ( Employee Career Development Is Viewed From The Work Experience and Work Achievements )
  4. ⁠Nurjannah (Work Life Balance, Flexible  Working  Arrangement, Turnover Intention, Job Burnout On Job Satisfactions)
  5. Shafwan (The Extent To Which Competence and Work Ethic Play a Role In Performance Improvement)
  6. ⁠Viviriskianti (Implementation Of Organizational Support For Employee Career Development)
  7. Bayu Sujud Anugrah (Does Job Stress and Work Engagement Promote Employee Performance?)
  8. Ahmad Syahib Hidayat (Work Environment and Work Spirit On Employee Performance)
  9. Fadia Kasim (The Effect Of Work Ability and Information Technology On Employee Performance)
  10. Sukma Hary Pardana (Does The Incentive Provided And Being Able To Show Loyalty Can Have An Effect On Improving Performance?)
  11. Nurasyimah Usman (The Extent to Which Work Dicipline Has An Influence On Employee Productivity)
  12. Sri Rahayu Ramadhani (How Important is The Level Of Education and Teamwork To Employee Performance)
  13. ⁠ Nurul Husna (Learning Motivation and Academic Achievement On Entrepreneurial Intention)

Beberapa dari mahasiswa mendapatkan penghargaan sebagai best presenter, tentunya hal ini sangat membanggaka. Pencapaian ini merupakan bukti nyata atas dedikasi, kerja keras, dan kemampuan luar biasa dalam menyampaikan gagasan secara profesional di forum ilmiah internasional. Semoga penghargaan ini menjadi motivasi untuk terus berprestasi, menginspirasi orang lain, dan memberikan kontribusi positif dalam bidang ekonomi dan bisnis.